Senin, 16 Mei 2011

Investasi Pasar Modal di Indonesia

Dalam rangka meningkatkan peran serta investor perorangan dalam pasar modal, pada tanggal 17 Juni 2003, Bapepam bekerja sama dengan Japan International Cooperation Agency (JICA) meluncurkan buku “Panduan Investasi di Pasar Modal Indonesia”. Buku panduan ini berisikan informasi tentang petunjuk dasar berinvestasi di Pasar Modal Indonesia . Diharapkan dengan penerbitan buku panduan ini, investor dengan mudah mendapatkan pengetahuan dasar tentang berinvestasi dipasar modal sebelum mereka terjun langsung didalamnya. Sehingga, investor perorangan dapat menghindar dari kesalahan dasar, penipuan, atau kejahatan lain di pasar modal.
Secara garis besar buku panduan ini dibagi menjadi 4 (empat) bab: Pasar Modal Indonesia; Instrumen Pasar Modal Indonesia; Mekanisme Perdagangan; Cara Berinvestasi di Pasar Modal. Pada bab pertama, buku panduan menjelaskan secara singkat peranan industri pasar modal di Indonesia, peran institusi/lembaga yang terkait dengan pasar modal, serta sejarah singkat dari Pasar Modal Indonesia. Bab kedua berisi informasi tentang macam-macam instrumen efek yang terdapat di Pasar Modal Indonesia , serta memberikan sedikit penjelasan dari karakteristik tiap-tiap instrumen tersebut termasuk sisi keuntungan dan risikonya. Sedangkan pada bab ketiga, buku panduan ini mengilustrasikan mekanisme perdagangan efek melalui bursa, juga termasuk peraturan perdagangan dari tiap instrumen, serta biaya perdagangan atau transaksi. Pada bab terakhir, buku ini akan memandu langkah anda untuk memulai investasi dari pembukaan rekening di perusahaan efek sampai pada tahap anda mulai melakukan order jual atau beli efek. Selain itu pada bab ke-empat ini, panduan ini akan memberikan penjelasan singkat bagaimana anda untuk mengevaluasi informasi atas efek yang diperdagangkan. Dan tidak kalah pentingnya, pada bab ini juga berisi saran-saran yang perlu menjadi perhatian investor ketika mulai terjun ke pasar modal.

Sumber : http://www.bapepam.go.id/old/old/news/Juni2003/panduan%20investasi.htm

Tidak ada komentar:

Posting Komentar